Kalender Paskah

Kalender Paskah

Selamat Hari Paskah! Tahukah kalian, Teman-teman, Hari Paskah ditetapkan setelah purnama pertama dari minggu pertama musim semi.

Seperti kita ketahui, musim semi di Eropa kadang jatuh pada 20 atau 21 Maret. Tahun 2021 ini, tanggal musim semi dimulai pada Hari Sabtu, tanggal 20 Maret 2021. Namun tahun depan, musim semi akan jatuh pada 21 Maret 2022. Musim semi juga disebut ekuinoks, artinya panjang hari siang dan malam adalah sama.

Selanjutnya malam-malam itu akan bergeser empat menit, hingga datangnya musim panas. Ini membuat hari siang semakin panjang.

Melihat purnama pertama setelah minggu pertama musim semi (20 Maret 2021) tahun ini jatuh pada 28 Maret 2021. Maka, hari minggu pertama setelah bulan purnama musim semi adalah 4 April 2021. Itulah Hari Paskah.

Perlu kita ketahui, fase bulan berjumlah 29,5 hari. Karena perhitungan tersebut, perayaan Paskah selalu berkisar setelah 22 Maret hingga paling lambat 25 April, setelah Purnama datang. Sebab, hari Raya Paskah dirayakan pada hari minggu pertama, setelah datangnya terang bulan pertama, pada musim semi.

Selamat Hari Paskah bagi kalian yang merayakannya. Tuhan memberkati kita semua. Amin.

Yuk, bagikan tulisan ini di...

Leave a Comment